Bansos PKH 2023 Cair ke 7 Kategori Ini, BLT Bisa Didapat Oleh KPM

29 Desember 2022, 21:15 WIB
Ilustrasi – Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 Cair Awal 2023, Hanya KPM Ini yang Bakal Jadi Penerima! //Pexels/Ahsanjaya/

PR DEPOK - Program bantuan sosial (bansos) bakal kembali digalakkan pemerintah pada tahun 2023 salah satunya dari Program Keluarga Harapan atau PKH 2023.

Bansos PKH 2023 yang akan mulai cair pada Januari 2023 akan menyasar 10 juta keluarga penerima manfaat (KPM).

Bansos PKH 2023 sendiri memiliki total anggaran Rp28,3 triliun yang dibagikan dalam bentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT).

Baca Juga: Syarat Jadi Penerima Bansos PKH 2023 agar Bisa Dapat BLT hingga Rp3 Juta Setahun

Ada total 7 kategori BLT yang disalurkan program bansos PKH 2023 kepada para KPM-nya.

Berikut adalah daftar BLT yang bisa didapat oleh KPM bansos PKH 2023 sepanjang tahun 2023.

Kategori BLT dari bansos PKH 2023

1. BLT Kategori Ibu Hamil Rp3 juta setahun atau Rp750.000 per tahap

2. BLT Kategori Balita Rp3 juta setahun atau Rp750.000 per tahap

Baca Juga: Cara Mudah Daftar Bansos 2023, BPNT dan PKH Siap Cair Lagi Tahun Depan!

3. BLT Kategori Lansia Rp2,4 juta setahun atau Rp600.000 per tahap

4. BLT Kategori Disabilitas Rp2,4 juta setahun atau Rp600.000 per tahap

5. BLT Kategori Siswa SMA Rp2 juta setahun atau 500.000 per tahap

6. BLT Kategori Siswa SMP Rp1,5 juta setahun atau Rp375.000 per tahap

7. BLT Kategori Siswa SD Rp900.000 setahun atau Rp225.000 per tahap

Baca Juga: Cara Daftar Bansos PKH 2023 Kategori Balita, Akses Aplikasi Cek Bansos Dapatkan Bantuan hingga Rp3 Juta

Nantinya, 7 kategori bansos PKH 2023 berupa BLT tadi akan cair kepada KPM ke dalam 4 tahap pencairan.

Berdasarkan tahun-tahun sebelumnya, masa pencairan Bansos PKH akan dibagi dalam durasi 3 bulan per tahap.

Artinya BLT-BLT dari bansos PKH 2023 juga akan dicairkan ke dalam 4 tahap pencairan.

Tahap 1 pencairan akan terjadi di bulan Januari-Maret. Tahap 2 di bulan April-Juni. Lalu, tahap 3 pada bulan Juli-September. Terakhir, tahap 4 di bulan Oktober-Desember.

Baca Juga: 7 Kategori Penerima Bansos PKH 2023 hingga Rp3 Juta Lengkap dengan Syarat dan Cara Daftar

Perlu diingat bahwa pencairan bansos PKH 2023 hanya dilakukan kepada mereka yang terdata sebagai penerima BLT di DTKS Kemensos.

Selain itu, hanya mereka yang telah memenuhi syarat sebagai penerima bansos PKH 2023 berikut ini yang bisa merasakan manfaat BLT di 7 kategori tadi.

1. WNI

2, Memiliki E-KTP

3. Merupakan masyarakat kategori miskin atau rentan miskin

Baca Juga: Mau Dapat BLT hingga Rp4,4 Juta? Simak Syarat Penerima Bansos PKH 2023 yang Harus Dipenuhi

4. Dampak PHK dan kebangkrutan akibat covid-19

5. Bukan merupakan anggota aparatur negara atau penerima pensiun-nya

Demikian info bansos PKH 2023 cair dalam bentuk BLT beserta 7 Kategori BLT yang bisa didapat oleh KPM di tahun 2023.***

Editor: Rahmi Nurfajriani

Tags

Terkini

Terpopuler