Cara Daftar BPNT Online 2022 Lewat HP, Dapatkan Bantuan hingga Rp2,4 Juta dan BLT Minyak Goreng Rp300 Ribu

- 25 April 2022, 14:32 WIB
Ilustrasi - BErikut cara daftar BPNT 2022 online lewat HP di aplikasi Cek Bansos untuk dapatkan bantuan Rp2,4 juta dan BLT minyak goreng.
Ilustrasi - BErikut cara daftar BPNT 2022 online lewat HP di aplikasi Cek Bansos untuk dapatkan bantuan Rp2,4 juta dan BLT minyak goreng. /Pexels/Ahsanjaya./

PR DEPOK - Simak cara daftar BPNT 2022 secara online dengan mudah menggunakan handphone (HP) lewat aplikasi Cek Bansos.

Dengan mendaftarkan diri ke DTKS Kemensos lewat aplikasi Cek Bansos, masyarakat dari keluarga miskin bisa berkesempatan mendapat bantuan hingga Rp2,4 juta per tahun.

Selain itu, ada pula bantuan tambahan BLT minyak goreng dari pemerintah sebesar Rp300.000 yang disalurkan bersamaan dengan BPNT Kartu Sembako.

Maka dari itu, baca artikel ini sampai habis ya karena akan membahas cara daftar BPNT 2022 secara online lewat aplikasi Cek Bansos.

Baca Juga: Waspada, 3 Modus Penipuan Online Ini Kerap Terjadi Saat Ramadhan

Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) atau dikenal Kartu Sembako sendiri adalah salah satu bansos yang disalurkan pemerintah pada tahun 2022.

BPNT Kartu Sembako ini diberikan untuk membantu keluarga miskin atau rentan miskin membeli kebutuhan pokok seperti beras, telur, sayur hingga buah-buahan.

Total bantuan yang disediakan untuk penerima BPNT adalah Rp2,4 juta per tahun yang diberikan secara bertahap setiap bulannya Rp200.000.

Baca Juga: Berikut Cara Daftar PKH Online 2022, Anak Sekolah Bisa Dapat BLT hingga Rp4,4 Juta Hanya Pakai KTP dan KK

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x