Syarat dan Cara Pencairan BPNT Kartu Sembako 2022 di Kantor Pos

- 25 Mei 2022, 13:50 WIB
Simak cara untuk mencairkan dan mendapatkan bansos BPNT pada Mei 2022 ini, dan input KTP di link resminya.
Simak cara untuk mencairkan dan mendapatkan bansos BPNT pada Mei 2022 ini, dan input KTP di link resminya. /ANTARA/Raisan Al Farisi.

PR DEPOK - Seperti diketahui, pencairan BPNT Kartu Sembako 2022 masih terus disalurkan pemerintah pada bulan Mei ini.

Kabarnya, untuk pencairan BPNT Kartu Sembako 2022 di bulan Mei akan kembali disalurkan langsung melalui Kantor Pos.

Pengambilan dan bansos BPNT Kartu Sembako 2022 tentunya hanya dapat dilakukan oleh masyarakat yang sudah terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Baca Juga: Pelaku Usaha Mana Saja yang Dapat BLT UMKM? Simak Penjelasan dan Cara Cek BPUM 2022 di eform.bri.co.id

Adapun berikut syarat serta cara bagi KPM yang ingin melakukan pengambilan bantuan BPNT Kartu Sembako di Kantor Pos.

Syarat dan Cara Pencairan dana BPNT Kartu Sembako di Kantor Pos

1. Persiapkan dahulu surat undangan pencairan bansos BPNT Kartu Sembako 2022 yang diberikan oleh RT/RW setempat.

Dalam surat undangan tersebut akan berisi barcode serta informasi dasar perihal KPM penerima bantuan.

Baca Juga: Cek Daftar Penerima PKH 2022 Online dengan Login di cekbansos.kemensos.go.id dan Dapatkan BLT hingga Rp3 Juta

2. Siapkan juga berkas dokumen yang dibutuhkan, seperti KTP dan Kartu Keluarga (KK) asli, sertakan juga fotokopinya.

3. Datanglah ke kantor Pos sesuai dengan tanggal pencairan yang telah ditentukan.

4. Saat melakukan pencairan, serahkan berkas dokumen dan surat undangan pencairan BPNT Kartu Sembako.

Baca Juga: Daftar DTKS Kemensos Bisa Tanpa Lewat Aplikasi, Bawa Berkas Ini agar Dapat BPNT Rp2,4 Juta

5. Nantinya petugas loket Pos akan men-scan barcode yang ada pada surat undangan untuk validasi.

6. Jika validasi berhasil, maka dana bansos BPNT Kartu Sembako akan diberikan.

Sebagai informasi, untuk pencairan bansos BPNT Kartu Sembako 2022 ini tentunya tidak dipungut biaya apapun.

Baca Juga: Cara Cek Status Aktif BPJS Ketenagakerjaan di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id agar Dapat BSU 2022

Dana bansos BPNT Kartu Sembako 2022 akan disalurkan secara tunai kepada KPM sebesar Rp2,4 juta per tahun.

Skema penyalurannya akan bertahap dalam sebulan sekali sebesar Rp200.000.

Demikian syarat dan cara pencairan BPNT Kartu Sembako 2022 di Kantor Pos.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x