Lakukan Klik cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek PKH Ibu Hamil 2023, Ada Dana Tunai Rp3 Juta Siap Cair

- 10 Maret 2023, 13:01 WIB
Ilustrasi - Klik cekbansos.kemensos.go.id untuk cek PKH ibu hamil 2023.
Ilustrasi - Klik cekbansos.kemensos.go.id untuk cek PKH ibu hamil 2023. /Freepik/partystock

PR DEPOK – Simak klik cekbansos.kemensos.go.id sekarang untuk cek PKH ibu hamil 2023 yang segera cair. Jika Anda seorang ibu hamil yang membutuhkan bantuan keuangan, ada kabar baik untuk Anda!

 

Kini, Kemensos segera menyalurkan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) dalam bentuk dana tunai sebesar Rp3 juta untuk ibu hamil. Namun, bagaimana cara mengetahui apakah Anda terdaftar untuk menerima bantuan ini?

Caranya mudah, cukup klik cekbansos.kemensos.go.id dan cek nama Anda di sana. Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan bantuan ini dan periksa nama Anda sekarang juga!

BLT ibu hamil 2023 cair dalam bentuk tunai mencapai Rp3 juta. Penyaluran BLT untuk ibu hamil yang merupakan bagian dari PKH tahun ini akan dilakukan melalui Bank Himbara dan Pos Indonesia.

Baca Juga: PKH dan BPNT 2023: Cek Nama Berikut di cekbansos.kemensos.go.id, Bansos Dibayar Tunai

Artinya keluarga penerima manfaat atau KPM dapat mencairkan BLT ibu hamil 2023 melalui ATM atau bank, bisa juga dengan mendatangi Kantor Pos. Nominal bantuan sosial yang akan diterima ibu hamil yang berstatus KPM adalah Rp3 juta per tahun atau Rp750.000 per tahap.

Sebagaimana diketahui, PKH tahun sebelumnya dialokasikan secara bertahap yaitu dalam 4 tahap. Tahap pertama berlangsung mulai dari Januari hingga Maret, diikuti oleh yang kedua dari April hingga Juni.

 

Selanjutnya, yang ketiga dari Juli hingga September, dan yang keempat dari Oktober hingga Desember Kemungkinan rencana penyaluran PKH, termasuk BLT untuk ibu hamil akan disalurkan kembali pada Maret ini.

Masyarakat sebagai penerima manfaat akan dapat memperoleh manfaat dari bantuan Kementerian Sosial. Namun, bagi yang ingin memastikan status bansos masing-masing, bisa mengecek penerima manfaat di website cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Kembali Cair BLT Anak Sekolah 2023, Cek Penerima Dana Tunai Rp4,4 Juta di Sini

Masyarakat bisa mengakses dengan mengikuti langkah-langkah seperti dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Kemensos berikut ini.

- Kunjungi website cekbansos.kemensos.go.id atau KLIK DI SINI.

 

- Pada kolom alamat penerima diisi nama provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan.

- Masukkan nama lengkap penerima manfaat pada kolom yang tersedia.

Baca Juga: Cek Bansos Hari Ini: BLT Balita 2023 segera Dicairkan Kemensos, Ini Nominal dan Penerimanya

- Masukkan kembali kode captcha yang terdiri dari sejumlah huruf unik pada kotak yang tersedia.

- Klik 'CARI DATA'.

 

Setelah pencarian selesai, data tentang masyarakat yang telah terdaftar sebagai KPM akan ditampilkan di layar website cekbansos.kemensos.go.id. Data seperti nama lengkap, NIK KTP, jenis manfaat yang diterima, dan status pengiriman akan ditampilkan di layar.

Bagi masyarakat yang berstatus KPM,  segera dapat mencairkan bansos di Kantor Pos, ATM, atau bank setelah manfaat sosial telah dinyatakan cair. Itulah informasi mengenai klik cekbansos.kemensos.go.id untuk cek PKH ibu hamil 2023, ada dana tunai Rp 3 juta siap cair untuk nama ini.***

Editor: Cecev Handoyo

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x