Ragu Tangmo Nida Tewas karena Kecelakaan, Panida Ingin Jenazah sang Putri Diotopsi Ulang

11 Maret 2022, 08:20 WIB
Publik Thailand tidak percaya pada polisi di negara mereka usai kematian Tangmo Nida disebut karena kecelakaan. /Instagram/@melonp.official/

PR DEPOK - Kasus kematian aktris Thailand Tangmo Nida menggemparkan dunia internasional, tak terkecuali Indonesia.

Nama Tangmo Nida pun sempat menjadi trending topik di media sosial Twitter usai foto-foto jenazahnya yang tanpa sensor beredar luas.

Dari foto-foto tersebut, tak sedikit netizen yang merasa janggal dan menduga bahwa Tangmo Nida meninggal karena pembunuhan.

Baca Juga: Disensor Ketat, Postingan Protes Invasi Rusia ke Ukraina oleh Pengguna di Media Sosial China Hilang

Namun keterangan terbaru dari kepolisian Thailand menyatakan bahwa Tangmo Nida meninggal karena kecelakaan akibat kelalaian.

Dua orang yang didakwa lalai hingga menyebabkan sang aktris tercebur ke sungai dan meninggal dunia yakni Tanupat "Por" Lerttaweewit, pemilik Speedboat dan Phaiboon "Robert" Trikanjananun, pengemudi.

Meski demikian, pihak kepolisian mengatakan harus menunggu sekitar satu minggu untuk hasil pemeriksaan forensik lebih lanjut guna mengetahui penyebab luka robek di paha kiri Nida.

Baca Juga: Twitter Hapus Cuitan dari Kedutaan Rusia tentang Pengeboman Rumah Sakit Mariupol, Ada Apa?

Namun ditengah penyelidikan tersebut, banyak pihak meragukan pernyataan polisi yang menyebut Tangmo Nida meninggal karena kecelakaan, tak terkecuali sang ibu.

Oleh karena itu, ibu Tangmo Nida yang bernama Panida Sirayootyotii menginginkan agar mantan kepala Institut Ilmu Forensik Pusat untuk melakukan otopsi baru pada mendiang aktris.

Hal tersebut disampaikan oleh pengacara Pianida, Krissana Sriboonpimsuay pada Senin, 7 Maret 2022.

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat Terbaru 2022: Berpikir Positif dan Optimis di Era Milenial

Menurut Krissana, ibu Tangmo merasakan banyak hal mencurigakan dalam kasus kematian sang putri.

Untuk itu, dia akan meminta Kantor Polisi Kerajaan Thailand guna meminta Khunying Porntip Rojanasunan, mantan direktur jenderal Institut Pusat Ilmu Forensik melakukan otopsi baru pada jenazah Tangmo Nida.

Krissana mengatakan, dia akan melakukan pertemuan dengan Khunying Porntip yang sekarang menjadi senator.

Baca Juga: Kematian Tangmo Nida Disebut karena Kecelakaan, Kepercayaan Publik Thailand Terhadap Polisi Semakin Menurun

Sementara itu, Khunying Porntip yang berada di parlemen mengatakan kepada wartawan bahwa dia siap untuk memberikan nasihat tentang otopsi, tetapi tidak dapat melakukannya sendiri.

Tangmo Nida jatuh ke Sungai Chao Phraya dekat dermaga Pibul 1 di distrik Muang, Nonthaburi sekitar pukul 22.40 pada 24 Februari saat bepergian dengan speedboat bersama lima orang lainnya.

Mayat aktris berusia 37 tahun tersebut ditemukan dua hari setelahnya sekitar pukul 1 siang pada 26 Februari 2022.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Bangkok Post

Tags

Terkini

Terpopuler