Bisakah Suplemen Kolagen Membantu Menurunkan Berat Badan? Cek Faktanya di Sini

22 Oktober 2023, 15:22 WIB
Benarkah bahwa suplemen kolagen bisa membantu menurunkan berat badan? Simak penjelasannya berikut ini. /Freepik/

PR DEPOK - Berikut akan dibagikan informasi terkait bisakah suplemen kolagen membantu menurunkan berat badan Anda? Cek fakta-faktanya di sini.

Anda mungkin bertanya-tanya apakah suplemen kolagen benar-benar dapat membantu menurunkan berat badan. Mengingat banyak selebriti dan influencer di sosial media yang menyebutkan kolagen bisa membantu menurunkan berat badan serta membuat kulit jadi lebih kencang dan terlihat muda.

Sebelum mengetahui fakta-fakta ilmiah terkait benarkah suplemen kolagen bisa membantu menurunkan berat badan, Anda terlebih dahulu harus mengetahui apa itu ‘kolagen’.

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari thehealthy.com, berikut informasi seputar kolagen dan fakta-faktanya.

Baca Juga: 6 Nasi Goreng Paling Nikmat dan Recommended di Pemalang, Catat Alamatnya di Sini!

Apa Itu Kolagen?

Kolagen merupakan protein struktural utama yang ditemukan dalam kulit, tulang, rambut, kuku, tendon, dan ligamen. Tubuh kita menggunakan protein dalam makanan untuk membuatnya secara alami.

Namun, seiring bertambahnya usia, pasokan kolagen alami dalam tubuh kita menurun, sehingga memerlukan asupan kolagen dari luar.

Suplemen kolagen, yang paling sering dijual dalam bentuk pil atau serbuk, berasal dari sumber tumbuhan atau hewan. Meskipun Anda dapat membeli suplemen kolagen vegetarian atau vegan, sebagian besar kolagen dalam suplemen diekstrak dari kulit hewan, tulang, atau sisik ikan.

Baca Juga: Apakah Bansos BPNT Oktober 2023 Sudah Cair Hari Ini? Cek Segera Info Terbarunya

Fakta Gizi Suplemen Kolagen

Adapun kandungan nutrisi dan persentase kebutuhan harian (persen DV) dalam 14 gram peptida kolagen (potongan kecil kolagen), sebagai berikut.

Kalori: 50
Lemak: 0 g
Natrium: 45 mg (2 persen DV)
Karbohidrat: 0 g
Protein: 12 g (25 persen DV)

Serat: 0 g
Kalsium: 29 mg (2 persen DV)
Kalium: 0.98 mg
Kolesterol: 0 mg

Baca Juga: 10 Link Foto Kucing Lucu dan Menggemaskan, Unduh Gratis!

"Fakta bahwa serbuk kolagen rendah kalori dan tinggi protein menunjukkan bahwa ini mungkin dapat membantu (menurunkan berat badan)," kata Mark Moyad, MD, direktur pencegahan dan pengobatan alternatif di Pusat Kedokteran Universitas Michigan di Ann Arbor, dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari thehealthy.com, 22 Oktober 2023.

Dengan suplemen kolagen dalam bentuk serbuk dan cair, kandungan kalori bergantung pada bagaimana Anda menggunakannya. Suplemen kolagen yang tidak berbau bisa ditambahkan ke hampir semua makanan, termasuk kopi, teh, smoothie, jus, oat, dan sup.

Campurkan serbuk kolagen ke dalam teh Anda yang bebas kalori, maka Anda akan memiliki peluang lebih baik untuk menurunkan berat badan, dibandingkan jika Anda mengonsumsi suplemen dalam makanan yang tinggi kalori.

Baca Juga: Spoiler dan Link Nonton Strong Girl Nam Soon Episode 6 Sub Indo Legal Malam Ini, Kang Hee Sik dalam Bahaya!

Kurangnya Bukti Ilmiah di Balik Penggunaan Kolagen untuk Penurunan Berat Badan

Namun, tidak semua orang yakin bahwa suplemen kolagen bisa berperan secara signifikan dalam membantu menurunkan berat badan.

Serbuk kolagen bisa saja memiliki kandungan protein yang sangat tinggi dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama, sehingga asupan kalori menjadi terbatas yang berefek pada penurunan berat badan.

Namun, hingga kini tidak ada penelitian yang mendukung bahwa penggunaan kolagen benar-benar bekerja dalam membantu penurunan berat badan. Hal ini disampaikan Scott Kahan, MD, direktur Pusat Nasional untuk Berat Badan dan Kesejahteraan di Washington, D.C.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Besok, 23 Oktober 2023: Hari yang Baik-baik Saja Tapi Akan Makin Sibuk Perlahan

Risiko Suplemen Kolagen

Selain itu, karena sebagian besar produksi kolagen di ekstrak dari hewan, ada kemungkinan suplemen kolagen dapat terkontaminasi oleh logam berat beracun dalam tingkat yang dianggap tidak aman.

Faktanya, sebuah studi tentang 28 suplemen peptida kolagen terlaris di Amazon.com menemukan bahwa banyak di antara produk kolagen tersebut, mengandung kadar logam berat beracun yang dapat diukur. Studi ini dilakukan oleh Organic Consumers Association dan Clean Label Project di AS.

Baca Juga: 3 Sate Ayam Ternikmat di Kabupaten Bondowoso, Berikut Alamatnya

Bagaimana Membeli Suplemen Kolagen?

Akan tetapi, jika Anda memang memutuskan untuk menggunakan suplemen serbuk kolagen, pilih produk yang memiliki segel persetujuan dari pihak ketiga dari ConsumerLab, NSF International, atau U.S. Pharmacopeia (USP) (di Indonesia BPOM).

Penting juga untuk membaca label dan melihat apa yang ditambahkan ke dalam serbuk kolagen. Banyak produk menambahkan biotin, yang mendukung pertumbuhan rambut dan kuku sehat tetapi dapat mengganggu hasil tes medis tertentu.

Misalnya, mengkonsumsi biotin dapat menghasilkan hasil yang terlalu rendah untuk troponin, penanda yang membantu dokter mendiagnosa serangan jantung.

Baca Juga: Tempatnya Ramai Pol! Rekomendasi 6 Gudeg Terenak di Jakarta Pusat, Sudah Siap Antre?

Beberapa suplemen kolagen juga memiliki tambahan gula. Ini dapat mengurangi manfaat kolagen karena gula dapat mempercepat pemecahan kolagen.

Suplemen kolagen mungkin menarik bagi banyak orang yang mencari bantuan dalam menurunkan berat badan. Namun, saat ini belum ada bukti ilmiah yang kuat yang mendukung klaim tersebut.

Jika Anda memutuskan untuk menggunakan suplemen kolagen, pastikan Anda memilih produk yang terpercaya dan selalu berkonsultasi dengan profesional di bidang kesehatan.

Perlu diingat, bahwa penurunan berat badan yang efektif juga memerlukan perubahan pola makan dan gaya hidup yang seimbang.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: The Healthy

Tags

Terkini

Terpopuler