Mengenal Anxiety Disorder: Pengertian, Gejala, dan Jenis Gangguan Kecemasan

- 20 November 2023, 20:28 WIB
Ilustrasi gangguan kecemasan atau anxiety disorder.
Ilustrasi gangguan kecemasan atau anxiety disorder. /Pixabay/StockSnap

PR DEPOK - Seiring dengan perkembangan zaman, orang-orang kini sudah mulai ‘Aware’ akan pentingnya kesehatan mental atau Mental Health. Sudah banyak para ahli di berbagai bidang yang memberikan edukasi terkait betapa pentingnya menjaga kesehatan mental dalam kehidupan sehari-hari.

Tak sedikit kesehatan mental yang terganggu yang akhirnya menyebabkan penyakit mental yang sangat mempengaruhi terhadap kesehatan fisik, sehingga mengganggu kualitas hidup seseorang, salah satunya Anxiety Disorder.

Berikut ini PikiranRakyat-Depok.com telah merangkum informasi mengenai Anxiety Disorder untuk lebih mengenal mengenai gejala hingga jenis gangguan kecemasan.

Baca Juga: Intip 8 Tips Pola Makan Sehat yang Mudah Diikuti

Apa Itu Anxiety Disorder?

Mengutip dari Healthline, Anxiety Disorder merupakan gangguan kecemasan yang ditandai dengan rasa khawatir dan takut berlebihan, sebagai wujud dari respon tubuh terhadap stress yang bisa dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti genetika, lingkungan, hingga kimiawi otak.

Gangguan Kecemasan tersebut bisa saja dialami oleh seseorang, jika ditemukan beberapa gejala yang berkaitan dengan Gangguan Kecemasan tersebut.

Meskipun demikian, kecemasan yang terjadi akibat suatu yang baru atau stress merupakan suatu hal yang wajar karena respon tubuh. Tetapi jika kecemasan tersebut akhirnya tak terkendali dan bisa mengganggu kualitas hidup penderitanya, maka bisa jadi hal tersebut merupakan suatu gejala dari Anxiety Disorder.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo, dan Virgo Besok, 21 November 2023: Sisihkan Lebih Banyak Uang untuk Menabung!

Gejala Anxiety Disorder

Ada beberapa gejala yang umumnya tak disadari oleh seseorang saat menjalani aktivitas sehari-hari.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x