Peneliti China Meninggal Terkena Penyakit Langka Virus Monkey B

- 23 Juli 2021, 13:30 WIB
Peneliti China Meninggal Terkena Penyakit Langka Virus Monkey B.
Peneliti China Meninggal Terkena Penyakit Langka Virus Monkey B. /Freepik

Baca Juga: Pasien Covid-19 Dinyatakan Sembuh jika Memenuhi Persyaratan Ini

Virus monkey B atau virus B disebabkan oleh Cercopithecine herpesvirus 1 dan endemik pada alphaherpesvirus pada kera.

Virus B telah dikaitkan secara positif dengan lebih dari dua lusin kematian manusia sejak laporan pertama yang menggambarkannya pada tahun 1933 lalu.

Virus B adalah jenis yang unik di antara virus herpes non-manusia. Virus yang termasuk jenis virus paling tua yang bisa patogen terhadap manusia, secara khas bersifat neurotropik dan neurovirulen pada inang manusia yang secara tidak sengaja terpapar dengan menangani kera kera yang umumnya digunakan dalam penelitian biomedis.

Baca Juga: Bukan Covid-19, Dinkes Bandung Sebut Wali Kota Oded Dirawat RS karena Ini

Gejala infeksi virus ini juga ditandai dengan invasi virus ke otak (Encephalitis) dan selaput (meninges) yang mengelilingi otak.

Kadang-kadang, infeksi juga mempengaruhi struktur sumsum tulang belakang (Encephalomyelitis).

Kerusakan saraf dapat terjadi akibat infeksi virus yang bersifar zoonotik (menular dari hewan ke manusia) ini.***

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: The Independent


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x