Ukraina Nyatakan Siap dan Tidak Takut Adakan Dialog dengan Rusia: Ini Upaya Gigih untuk Perdamaian!

- 25 Februari 2022, 19:59 WIB
Ukraina menyatakan siap dan tidak takut untuk mengadakan dialog dengan Rusia demi terciptanya perdamaian antara keduanya.
Ukraina menyatakan siap dan tidak takut untuk mengadakan dialog dengan Rusia demi terciptanya perdamaian antara keduanya. /Reuters TV via Reuters

PR DEPOK - Ukraina menyatakan diri siap untuk mengadakan dialog dengan Rusia.

Ukraina menginginkan perdamaian dan siap untuk melakukan pembicaraan dengan Rusia, termasuk mengenai NATO.

Sikap Ukraina ini disampaikan langsung oleh Penasihat Presiden Ukraina, Mykhailo Podolyak.

Ia menuturkan, Ukraina sama sekali tidak takut jika harus mengadakan pembicaraan atau dialog dengan Rusia.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Sabtu, 26 Februari 2022: Aries, akan Ada Orang Ketiga

"Jika memungkinkan, pembicaraan harus diadakan. Jika di Moskow mereka mengatakan ingin mengadakan dialog, termasuk dalam status netral, kami tidak takut, kita juga bisa membicarakannya," ujar Mykhailo Podolyak, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Reuters.

Lebih lanjut, Podolyak menegaskan bahwa kesiapan Ukraina untuk berdialog dengan Rusia adalah bagian dari upaya mereka untuk mewujudkan perdamaian.

"Kesiapan kami untuk berdialog adalah bagian dari upaya kami yang gigih untuk perdamaian," katanya menjelaskan.

Baca Juga: Kapan Pembukaan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 24 Dibuka? Berikut Estimasi Waktunya

Ukraina sendiri saat ini bukan bagian dari NATO ataupun Uni Eropa, meski sebenarnya negara tersebut ingin bergabung dengan keduanya.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah