Sebut Ada Diskriminasi dan Akses ke Medianya Dibatasi, Rusia Blokir Facebook

- 5 Maret 2022, 11:18 WIB
Ilustrasi Facebook - Rusia memblokir Facebook dengan alasan adanya kasus diskriminasi terhadap medianya, di tengah perang dengan Ukraina.
Ilustrasi Facebook - Rusia memblokir Facebook dengan alasan adanya kasus diskriminasi terhadap medianya, di tengah perang dengan Ukraina. /Simon Steinberger/Pixabay

PR DEPOK – Regulator komunikasi Rusia mengungkapkan bahwa mereka telah memblokir Facebook milik Meta Platforms.

Menurutnya, pemblokiran Facebook itu disebabkan sebagai tanggapan atas apa yang dikatakannya sebagai pembatasan akses ke media Rusia di platform tersebut.

Regulator komunikasi Rusia, Roskomnadzor, mengatakan ada 26 kasus diskriminasi terhadap media Rusia oleh Facebook sejak Oktober 2020.

Diskriminasi itu termasuk pembatasan dalam beberapa hari terakhir pada saluran yang didukung negara seperti RT dan kantor berita RIA.

Baca Juga: Warganya Menentang Serangan ke Ukraina, Kremlin Minta Rusia Bersatu dengan Vladimir Putin

Dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Reuters, langkah ini merupakan eskalasi besar dalam konfrontasi yang sedang berlangsung antara perusahaan teknologi besar dan Rusia.

Dalam beberapa tahun terakhir mereka mengeluarkan banyak denda dan layanan tertatih-tatih melalui perlambatan.

Ketegangan meningkat di tengah invasi Rusia ke Ukraina, yang disebut Moskow sebagai operasi khusus.

Baca Juga: Benarkah Bawang Putih dan Beras Merah bisa Atasi Masalah Kolesterol? Berikut Penjelasannya

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x