Lewat Aplikasi Sapawarga, Masyarakat Kini Bisa Pesan Minyak Goreng Bersubsidi Tanpa Antre

- 9 April 2022, 11:41 WIB
Ilustrasi - Warga Jawa Barat kini bisa pesan minyak goreng bersubsidi lewat Aplikasi Sapawarga dan tak perlu antre lagi.
Ilustrasi - Warga Jawa Barat kini bisa pesan minyak goreng bersubsidi lewat Aplikasi Sapawarga dan tak perlu antre lagi. /Dok. Sekretariat Kabinet.

PR DEPOK - Belum lama ini, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meluncurkan program pemesanan minyak goreng bersubsidi melalui Aplikasi Sapawarga, di Kota Depok, pada Jumat, 8 April 2022 kemarin.

Melalui Aplikasi Sapawarga yang dikhususkan bagi masyarakat menengah ke bawah ini, mereka bisa memesan minyak goreng curah bersubsidi tanpa perlu antre lagi.

Program yang digulirkan di tengah kenaikan harga bahan pokok dan bahan bakar minyak (BBM) tersebut dinamakan Pemirsa Budiman (Pemesanan Minyak Goreng Curah Bersubsidi via Aplikasi Sapawarga Untuk Ibu-ibu Dimana-mana).

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT Balita Anak Usia Dini 0-6 Tahun, Dapatkan Uang Tunai Rp3 Juta, Login Laman Ini

"Alhamdulillah, aplikasi khusus untuk pemesanan minyak goreng curah bersubsidi yang baru diluncurkan hari ini. Program ini sebagai upaya untuk memudahkan masyarakat Jawa Barat memperoleh minyak goreng," tutur Ridwan Kamil, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari situs resmi Pemprov Jabar.

Kendati Permirsa Budiman merupakan program sementara yang dilakukan di masa krisis ditengah kondisi kenaikan harga bahan pokok dan BBM di bulan Ramadhan, tetapi tindakan ini diapresiasi oleh banyak warga.

Peluncuran Aplikasi Sapawarga diapresiasi sejumlah Ketua RW dan masyarakat setempat, salah satunya Ketua RW 07 Kelurahan Sawangan Baru, Jaelani.

Baca Juga: Arab Saudi Tetapkan Kuota dan Syarat Ibadah Haji Tahun 2022

Ia mengapresiasi pembelian minyak goreng curah melalui Aplikasi Sapawarga karena memudahkan warganya mendapatkan minyak goreng dengan harga murah tanpa harus antre berlama-lama.

"Mudah-mudahan aplikasi ini bisa sesuai dengan rencana dan berjalan lancar," ujar Jaelani di Pasar Jabar Juara Sawangan Kota Depok.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah