Luhut Minta SBY ‘Duduk Manis’ seperti Habibie, Gus Umar: Megawati Saja Sering Kritik Saat SBY Jadi Presiden

29 Juli 2021, 08:14 WIB
Gus Umar (kanan) sentil Menko Marvest, Luhut Pandjaitan (kanan) yang minta SBY agar 'duduk manis' dan tak mengkritik pemerintah seperti B.J Habibie saat lengser sebagai presiden. /Kolase dari Instagram.com/@umar_hasibuan dan @luhut.pandjaitan.

PR DEPOK – Luhut Binsar Pandjaitan baru-baru ini menjadi perbincangan usai dirinya mengkritik Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) itu sebelumnya meminta SBY agar sesekali saja melontarkan kritikan.

Selain itu, ia juga meminta SBY ‘duduk manis’ seperti Presiden ke-3 RI, BJ Habibie usai kekuasaannya telah usai.

Baca Juga: Veronica Koman akan Adukan RI ke PBB Soal Kekerasan TNI AU, Teddy: Ditunggu Nyalinya, kalau Bunyi Doang...

Permintaan Luhut tersebut diketahui sebagai respons atas kritikan yang dilontarkan SBY kepada dia soal cara komunikasi dalam menanggapi kritik masyarakat.

SBY menilai cara komunikasi Luhut bernada mengancam terhadap mereka yang melontarkan kritikan terhadap pemerintah.

Tampaknya pernyataan Luhut kepada SBY itu pun mendapatkan sorotan Tokoh NU, Umar Hasibuan atau Gus Umar dengan menyinggung Ketua PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

Baca Juga: Dalang Demo Jokowi End Game Bukan SBY, Yan Harahap: ‘Buzzer Istana’ Sudah Berlumuran Dosa karena Memfitnah

Menurut Gus Umar, mantan Presiden ke-5 RI itu juga kerap melontarkan kritikan saat SBY menjadi presiden, dan ayah dari AHY tersebut hanya bersikap santai saja.

Megawati saja sering kritik saat SBY jadi Presiden. SBY santai saja,” tuturnya seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @Umar_Chelsea75 pada Kamis, 29 Juli 2021.

Maka dari itu, ia mempertanyakan, mengapa Luhut justru bersikap ‘sewot’ dengan kritik SBY terhadap dirinya.

Baca Juga: Heboh Isu Rasis, Muncul Usulan Papua Merdeka, Rizal Ramli: Jangan, Usai Jokowi Tak Jadi Presiden Kita Rombak

Masa’ SBY Kritik pemerintah anda yg sewot sih opung? Santai saja kali,” ucapnya.

Cuitan Tokoh NU, Gus Umar.

Dalam cuitan berbeda, Gus Umar juga meminta Luhut untuk fokus dalam menangani pandemi Covid-19 ketimbang mengatur SBY agar bersikap seperti Habibie.

Bukannya fokus ngurus pandemi covid. Si LBP malah mau ngatur2 spy SBY mirip Habibie,” ujar dia.

Baca Juga: Indonesia Masuk Negara Terlarang, Arab Saudi Ancam Warganya yang Nekat ke RI dengan Sanksi Hukuman Berat

Nih orang serasa pemilik negara Indonesia saja larang SBY kritik pemerintah,” kata Gus Umar lagi.

Pasalnya, menurut dia, seorang warga negara yang menyampaikan kritik sudah jelas dilindungi UU.

Di UU org yg sampekan pendapat dilindungi. Saat Trump presiden saja habis dihajar sama Obama. Siapa anda ngatur2 SBY?” tuturnya.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @Umar_Chelsea75

Tags

Terkini

Terpopuler