Viral Video Diduga Pengungsi Tolak Bantuan, Yan Harahap: Pencitraan Boleh Asal Sesuai Dosis, Jika Overdosis?

- 11 April 2021, 21:02 WIB
Deputi Balitbang Partai Demokrat, Yan Harahap.
Deputi Balitbang Partai Demokrat, Yan Harahap. /Instagram @yanharahap

Merasa kesal dengan tindakan donatur yang diduga hendak membawa kembali barang bantuan untuk dipakai dokumentasi di pengungsian lain, pria tersebut lantas menyuruh agar barang tersebut tidak usah dikembalikan lagi.

"Kami ini taruhan nyawa Bapak, jangan karena hanya urus ini barang, terus kami tidak ada arti Bapak. Angkat bawa pulang, tidak (akan dipakai) langsung bawa pulang," ujar pria yang tidak diketahui namanya tersebut.

Baca Juga: Bantah Kabar Terduga Teroris FA Pengurus Muhammadiyah, Polri: Strategi Benturkan Pemerintah dengan Organisasi

Ia mengatakan, jika prosedur agar mendapatkan bantuan untuk pengungsi itu dipersulit, maka ia mengatakan lebih baik tidak menggunakan bantuan itu sama sekali.

"(Wakil Gubernur) itu langsung bilang beliau mau datang kesini, tapi kalau prosedurnya seperti ini, ambil di sini, difoto, lalu dibawa lagi (bantuannya), bawa saja pulang. (Barang dikembalikan) ke sana, lalu didistribusi, saya paham Bapak, bawa pulang saja, kami tidak butuh juga. Masih banyak donatur yang hatinya ikhlas Bapak," ujar pria berbaju hijau tersebut.

Terkait video yang diunggah oleh akun @IpungLombok tersebut, tidak disebutkan informasi tentang kapan dan di mana lokasi pengungsian yang terekam dalam video tersebut.***

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Twitter @YanHarahap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x