Ubedilah Sebut Harusnya Gibran-Kaesang Paham Soal Publik Etis, Taufiq PD: Dugaan Saya Gak Diajarin Bapaknya

- 17 Januari 2022, 06:48 WIB
Taufiqurrahman Demokrat merespons soal Ubedilah Badrun sebut Gibran-Kaesang harusnya paham soal publik etis.
Taufiqurrahman Demokrat merespons soal Ubedilah Badrun sebut Gibran-Kaesang harusnya paham soal publik etis. /Tangkap layar Twitter.com/@Taufiq_PD_DKI./

PR DEPOK – Dosen UNJ, Ubedilah Badrun belakangan tengah menjadi sorotan terkait laporannya terhadap Gibran Rakabuming dan Kaesang Pangarep.

Diketahui bersama, Ubedilah Badrun melaporkan Gibran dan Kaesang, yang merupakan putra Presiden Jokowi ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Adapun laporan yang dilayangkan kepada Gibran dan Kaesang ke KPK itu dilakukan Ubedilah Badrun atas tuduhan kasus pencucian uang (TPPU).

Menurut Ubedilah Badrun, Gibran dan Kaesang terseret dalam TPPU dan KKN dengan sebuah grup bisnis bermasalah.

Baca Juga: Tegas ke Doddy Sudrajat yang Ngotot Mau Bawa Gala Sky, Fadly Faisal Sempat Bersitegang: Dia Masih Anak Kecil!

Perusahaan berinisial PT SM yang anak dari petingginya, yakni AP, diduga bekerjasama dengan Gibran dan Kaesang.

Ubedilah Badrun mengungkapkan bahwa PT SM sebelumnya menjadi tersangka pembakaran hutan pada 2015 silam.

Menurutnya, apabila kedua anak Jokowi itu memiliki pemahamanan tentang publik etis, maka mereka akan mengecek latar belakang AP.

Baca Juga: Unpar Ancam Sanksi Mahasiswa jika Tak Hadiri Kuliah Jokowi, Gde: Gw Ngerinya Cuma Dengerin Nama-nama Ikan

Pernyataan Ubedilah Badrun soal publik etis ini kemudian ditanggapi politisi Partai Demokrat, Taufiqurrahman.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Twitter @Taufiq_PD_DKI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x