Viral Tren Susun Meses: Gojek, Shopee hingga Kementerian PUPR Minta Penilaian Chef Arnold

- 29 April 2020, 04:00 WIB
SUSUNAN roti meses dari admin Gojek, Shopee, dan Kementerian PUPR.*
SUSUNAN roti meses dari admin Gojek, Shopee, dan Kementerian PUPR.* /Instagram/

Chef Arnold pun menanggapi kreasi meses dari Kementerian PUPR.

"Kenapa kalian malah bikin roti ceres?!!! bukannya ada hal lain yang lebih penting??!!!," kata Chef Arnold.

Roti meses ala admin Kementerian PUPR ini memang sempat menimbulkan kesalah-pahaman warganet karena admin kementerian yang bersangkutan dinilai tidak bekerja sebab malah membuat roti meses.

Namun demikian kondisi kembali membaik sebab Chef Arnold pun memaklumi bahwa manusia butuh waktu untuk bersantai.

Baca Juga: Resmi, Mulai Besok PSBB Depok Diperpanjang Hingga 12 Mei 2020 

Bukan hanya dari Kementerian, sebelumnya sejumlah perusahaan swasta juga ikut meramaikan tren menyusun meses di atas roti ini seperti Gojek dan Shopee.

"Aku dedikasikan weekendku untuk bikin roti meses ini. Tolong approve yang syef @ArnoldPoernomo," cuit admin Twitter Gojek @GojekIndonesia.

Gojek membuat kreasi meses berbentuk logo perusahaan sehingga meses yang digunakan berwarna hijau.

"Belum telat kan Chef @ArnoldPoernomo? Dapet poin berapa nih kita?," cuit admin Shopee @ShopeeID, salah satu platform e-commerce terbesar di Indonesia.

Baca Juga: Begini Penampakan UFO yang Dirilis Pentagon dalam 3 Video Berbeda 

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah