Napi di Rutan Makassar Melarikan Diri, Kemenkumham Sulses Periksa Anggota yang Bertugas

- 24 September 2022, 17:13 WIB
Ilustrasi penjara. Seorang napi kasus penganiayaan melarikan diri dari Rutan Kelas 1 Makassar dengan memanjat tembok dan teralis pembatas sekitar area dapur.
Ilustrasi penjara. Seorang napi kasus penganiayaan melarikan diri dari Rutan Kelas 1 Makassar dengan memanjat tembok dan teralis pembatas sekitar area dapur. /Pixabay.

PR DEPOK – Seorang narapidana atau napi di Rutan Kelas I Makassar telah melarikan diri, demikian disampaikan Ketua Rutan, Moch Muhidin.

Dalam keterangannya, ia menyebut telah melaporkan soal napi yang kabur tersebut kepada Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Selatan (Sulsel).

"Kami langsung melaporkan ke Polsek Tamalate, Polres Gowa dan Polda Sulsel untuk pencarian napi kabur tersebut," tutur Ketua Rutan 1 Makassar, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: Cara Daftar Akun di kemnaker.go.id, Penting agar Pekerja Bisa Cek Penerima BSU 2022

"Hingga hari ini, tim terus menyisir rumah dan orang-orang terdekatnya. Selain itu secara internal, kami juga laporkan ke kantor wilayah," kata dia menambahkan.

Adapun napi yang melarikan diri dari rutan itu seseorang berinisial A yang merupakan warga binaan atas kasus penganiayaan. Ia kabur ketika tengah dipekerjakan sebagai korvey dapur dengan memanjat tembok dan teralis pembatas sekitar area dapur.

"Setelah melihat rekaman CCTV, narapidana ini kabur di sekitar area dapur dengan cara memanjat tembok dan teralis pembatas menggunakan selang," ucapnya menjelaskan.

Baca Juga: 8 Manfaat Oatmeal untuk Kesehatan yang Harus Anda Ketahui, Baik untuk Kulit dan Tulang

Muhidin menyebut, napi tersebut dinilai cakap dan berkelakuan baik selama menjalani masa hukumannya berdasarkan hasil sidang TPP, sehingga diberikan ruang untuk bantu memasak konsumsi tahanan lainnya.

"Untuk pegawai telah diberikan penguatan, utamanya petugas regu pengamanan serta melakukan evaluasi atas kejadian tersebut," katanya.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x