Anak Usia Dini 0-6 Tahun Dapat Bansos PKH Rp3 Juta di April 2022, Simak Cara Daftar BLT Balita Online Pakai HP

- 5 April 2022, 15:35 WIB
Ilustrasi anak usia dini.
Ilustrasi anak usia dini. /Pixabay/design_miss_c

PR DEPOK – Simak cara daftar BLT balita 2022 online menggunakan HP agar anak usia dini 0-6 tahun bisa mendapat bansos PKH Rp3 juta.

Seperti diketahui, cara daftar BLT balita 2022 dapat dilakukan jika masyarakat sudah memenuhi sejumlah syarat mendaftar bansos PKH.

Dalam artikel kali ini, tidak hanya dibahas soal cara daftar BLT anak balita 2022, tetapi juga syarat mendaftar bansos PKH. Simak artikel ini sampai habis.

Baca Juga: Bansos BPNT Cair Lagi April 2022, Segera Cek Daftar Nama Penerimanya Lewat cekbansos.kemensos.go.id

Seperti diketahui, BLT balita 2022 merupakan komponen bansos Program Keluarga Harapan atau PKH yang menyasar anak usia dini 0-6 tahun yang masuk dalam kategori keluarga miskin.

Adapun anak usia dini 0-6 tahun yang berhak mendapatkan BLT balita 2022 adalah yang sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sebagai penerima bansos PKH.

Maka dari itu, masyarakat yang ingin mendapatkan BLT balita 2022 harus terlebih dahulu melakukan pendaftaran DTKS.

Baca Juga: 5 Tips Diet Sehat Usai Puasa Ramadhan, Mulai dari Jaga Hidrasi Tubuh hingga Atur Jenis Makanan

Lantas, apa saja syarat dan cara daftar BLT balita 2022 agar anak usia dini 0-6 tahun bisa mendapatkan bansos PKH Rp3 juta?

Salah satu syarat mendapatkan BLT balita 2022 adalah anak usia dini 0-6 tahun wajib terdaftar dan hadir pada fasilitas kesehatan yang meliputi pemberian asupan gizi dan imunisasi serta timbang badan.

Lalu, syarat lainnya adalah persyaratan DTKS Kemensos antara lain berasal dari kategori keluarga miskin/rentan miskin, dan terdampak Covid-19 serta orang tua terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).

Baca Juga: Cara Tukar Uang Baru di Mobil Kas Keliling BI, Bisa Pesan Online Lewat Aplikasi PINTAR

Tahapan cara daftar BLT anak sekolah 2022 online

Pendaftaran BLT balita 2022 menggunakan HP dapat dilakukan melalui Aplikasi Cek Bansos.

Akan tetapi, masyarakat harus sudah melakukan pendaftaran DTKS Kemensos di RT/RW, kantor desa/kelurahan, atau di kantor dinas sosial.

Jika sudah terdata di DTKS Kemensos, maka pendaftaran online BLT balita 2022 melalui HP sudah bisa dilakukan dengan cara berikut:

Baca Juga: Cara Cek BSU 2022 yang akan Cair April 2022 Rp1 Juta Lewat HP Secara Online, Simak Persyaratannya

1. Siapkan Kartu Tanda Penduduk (KTP), dan Kartu Keluarga (KK).

2. Unduh Aplikasi Cek Bansos Kemensos di Play Store.

3. Jika sudah memiliki akun, maka bisa langsung login.

- Apabila belum memiliki akun, harus membuat akun dengan cara klik tombol “Buat Akun Baru”.

Baca Juga: Lonjakan Kasus Covid-19 di China Semakin Memburuk, Shanghai Kini Mulai Lakukan Lockdown

- Isi data diri sesuai KK, Nomor Induk Kependudukan (NIK KTP), seperti, nama lengkap, dan alamat lengkap yang mencakup provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, kelurahan/desa.

- Selanjutnya, melampirkan foto KTP dan swafoto dengan KTP.

- Klik tombol “Buat Akun Baru” dan admin kemensos akan meregistrasi akun baru.

4. Pilih menu “Daftar Usulan”.

Baca Juga: Dapatkan Dana PIP Kemdikbud April 2022 hingga Rp1 Juta dan Cek Nama Siswa Melalui pip.kemendikbud.go.id

5. Mengisi data diri.

6. Pilih menu “Tambah Usulan” dan pilih bansos PKH.

7. Data yang berhasil diusulkan akan memuat data-data di antaranya nama, NIK KTP, kesesuaian dukcapil, kesesuaian wilayah dengan pengusul KK.

Jika sudah diterima sebagai KPM PKH, maka masyarakat bisa cek status pencairan BLT balita 2022 melalui situs cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Biden Serukan agar Vladimir Putin Diadili: Dia adalah Penjahat Perang!

Uang BLT balita 2022 Rp3 juta akan disalurkan melalui Bank Himbara dalam empat tahap.

Jadi, setiap tahapnya anak usia dini 0-6 tahun bisa mendapatkan BLT balita 2022 sebesar Rp750.000.

Tahap pertama, sudah dilakukan dari bulan Januari hingga Maret 2022.

Pencairan BLT balita 2022 tahap 2 saat ini sedang dilakukan, terhitung mulai April hingga Juni.

Baca Juga: Insentif Kartu Prakerja Belum Cair Padahal Sudah Jadwal Pencairan? Simak Solusinya Berikut Ini

Tahap ketiga akan dicairkan di Juli-Septemberdan pencairan BLT balita 2022 tahap keempat akan berlangsung di bulan Oktober hingga Desember.

Demikian informasi terkait syarat dan cara daftar BLT anak sekolah 2022 online menggunakan HP agar anak usia dini bisa mendapatkan bansos PKH Rp3 juta.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah