Kapan BSU 2022 Cair? Simak Penjelasan Kemnaker hingga Cara Cek Penerima BLT Subsidi Gaji Rp1 Juta

- 4 Juni 2022, 17:00 WIB
Ilustrasi BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022 dari Kemnaker.
Ilustrasi BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022 dari Kemnaker. /Unsplash/Mufid Majnun.

PR DEPOK - Kapan BSU 2022 cair untuk pekerja/karyawan? Simak penjelasan Kemnaker hingga cara cek penerima BLT subsidi gaji Rp1 juta dalam artikel ini.

Masyarakat khususnya para pekerja masih mempertanyakan BSU 2022 jadwal pencairan dan belum mengetahui cara cek penerima BLT subsidi gaji yang disalurkan Kemnaker.

Pasalnya, pemerintah telah menjanjikan bahwa dana BSU 2022 akan disalurkan di bulan April 2022 lalu.

Baca Juga: Mau Dapat Bansos PKH dan BPNT yang Cair Juni 2022? Cukup Siapkan KK dan KTP Bisa Daftar DTKS Online Lewat HP

Akan hingga bulan Juni, Kemnaker belum memastikan BSU 2022 jadwal pencairan dan cara pekerja bisa cek penerima BLT subsidi gaji.

Terkait hal ini, pemerintah sebenarnya sudah melakukan klarifikasi mengenai program BSU 2022.

Tetapi yang pasti pemerintah telah menyebutkan dua syarat agar pekerja bisa menerima BSU 2022.

Baca Juga: Apakah BPNT 2022 Rp200 Ribu Bisa Dicairkan dalam Bentuk Tunai? Temukan Jawabannya di sini

Pertama, pekerja harus berpenghasilan di bawah Rp3,5 juta per bulan.

Kedua, pekerja wajib aktif sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Mengenai dana BSU 2022 yang belum juga dikucurkan, Kemnaker menyebutkan bahwa masih melakukan sejumlah proses yang berkaitan dengan regulasinya.

Kemnaker menjelaskan bahwa pihaknya tengah tengah merampungkan regulasi teknis pelaksanaan BSU 2022.

Baca Juga: Cara Cek Bansos yang Cair Juni 2022 dengan Login cekbansos.kemensos.go.id, Ada PKH hingga BPNT

Selain itu, Kemnaker masih mengajukan dan mereviu anggaran BSU 2022 bersama Kementerian Keuangan (Kemenkeu)

Kemnaker juga tengah berkoordinasi dengan BPJS Ketenagakerjaan dan bank penyalur untuk mereviu data calon penerima BSU 2022.

Pemerintah memutuskan bahwa sebanyak 14,4 juta pekerja akan menerima dana BSU 2022 dengan anggaran yang disiapkan sebesar Rp14,4 triliun.

Baca Juga: Aktivasi Aplikasi Cek Bansos untuk Daftar PKH Online, Anak Usia Dini dan Ibu Hamil Bisa Cairkan Rp3 JutA

Sementara itu, untuk cara cek penerima BSU 2022 sementara bisa mengikuti mekanisme tahun sebelumnya.

Pekerja bisa mengakses beberapa situs yang disiapkan Kemnaker maupun BPJS Ketenagakerjaan.

Salah satu situs yang disiapkan BPJS Ketenagakerjaan untuk cek penerima BSU misalnya melalui bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id. Berikut ini caranya:

- Karyawan mengakses bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BPNT dan PKH dengan Input NIK, Ada Dapat Bantuan Rp3 Juta dan Rp200 Ribu

- Lalu menginput Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP serta nama lengkap dan tanggal lahir.

- Selanjutnya klik menu “Lanjutkan”.

- Selanjutnya sistem bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id akan menampilkan status pekerja apakah tergolong sebagai penerima BSU atau tidak.

Sebagai catatan, cara cek penerima BSU 2022 dapat diketahui pastinya apabila regulasi terbaru sudah dikeluarkan Kemnaker.

Baca Juga: Siapa yang Berhak Menerima BPNT 2022 yang Cair Juni? Simak Penjelasan dan Proses Pendaftaran Peserta

Akan tetapi, pekerja bisa memastikan status keaktifan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan melalui sso.bpjs.ketenagakerjaan.go.id.

Jika pekerja aktif sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan, maka artinya berpeluang untuk menerima BSU 2022.

Menurut Tenaga Ahli Utama Kantor Star Presiden Fadjar Dwi Wisnuwardhani, program BSU 2022 merupakan wujud kepedulian negara terhadap kesejahteraan buruh/pekerja.

Baca Juga: Bansos Apa Saja yang Cair Juni 2022? Simak Daftar Lengkap dan Cara Cek Penerima di Situs Resmi Kemensos

“BSU menjadi cermin bahwa pemerintah perhatian dan peduli terhadap kondisi masyarakat, terutama buruh dan pekerja,” katanya seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Adapun tujuan pemberian BSU 2022 yakni untuk menjaga daya beli pekerja dan sebagai stimulus untuk pemulihan ekonomi.

Demikian informasi mengenai penjelasan jadwal pencairan BSU 2022 Rp1 juta serta cara cek penerima BLT subsidi gaji melalui bsu.bpjsketenagakerjaan.go.id.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah