Cek Bansos yang Dibayarkan Kemensos pada Maret 2023, Ada Dana Tunai hingga Rp1,1 Juta Siap Cair

- 3 Maret 2023, 20:17 WIB
Ilustrasi - Cek bansos yang dibayarkan Kemensos pada Maret 2023
Ilustrasi - Cek bansos yang dibayarkan Kemensos pada Maret 2023 /Tangkapan layar/cekbansos.kemensos.go.id

 

PR DEPOK – Masyarakat bisa melakukan cek bansos yang dibayarkan Kemensos pada Maret 2023. Pemerintah melalui Kementerian Sosial akan segera mencairkan bantuan sosial (bansos) pada Maret ini.

 

Untuk memastikan bahwa bansos tersebut diterima oleh penerima yang tepat, Kementerian Sosial telah mempersiapkan daftar penerima yang dapat dicek melalui situs resmi yang telah disediakan.

Dari bansos tersebut, ada dana tunai yang mencapai Rp1,1 juta yang siap dicairkan pada bulan Maret ini. Dengan adanya bansos ini, diharapkan dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat yang terdampak pandemi dan membantu memenuhi kebutuhan dasar mereka.

Penyaluran bansos pada Maret 2023 akan segera dilakukan oleh Kementerian Sosial (Kemensos). Bantuan sosial akan segera tersedia pada Maret 2023 bagi masyarakat yang terdaftar dalam Data Terpadu Bantuan Sosial (DTKS).

Baca Juga: Link Twibbon Ramadhan 1444 H Tahun 2023: Cara Mudah Mempercantik Profil Medsos Anda Tuk Sambut Bulan Puasa

Untuk itu, lakukan cek bansos Kemensos yang dibayarkan pada Maret 2023 dan cairkan dana tunai dananya hingga Rp1,1 juta. Salah satu pembayaran bansos yang dilakukan pada bulan Maret adalah Program Keluarga Harapan atau PKH.

PKH umumnya disalurkan dalam empat tahap, dimana tahap 1 dibayarkan pada Januari hingga Maret. Dari tujuh kategori penerima bansos PKH, terdapat satu kategori KPM yang dapat menerima bantuan hingga Rp1,1 juta pada Maret 2023.

 

Kategori penerima manfaat adalah anak sekolah yang terdiri dari tiga jenjang pendidikan, yaitu SD, SMP, dan SMA. Berdasarkan penyaluran tahun sebelumnya, terdapat ketentuan yang memperbolehkan maksimal 4 anggota keluarga menjadi penerima PKH.

Jadi, jika dalam satu keluarga terdapat tiga anak sekolah dengan tingkat pendidikan yang berbeda, jumlah bantuan maksimum yang diterima adalah Rp1,1 juta. Dana dari PKH sebesar Rp1,1 juta diberikan kepada siswa SD Rp225.000, siswa SMP Rp375.000 per tahap, dan siswa SMA Rp500.000 per tahap.

Baca Juga: Cara Daftar Online Bantuan Sosial 2023 untuk Menerima Dana BPNT dan PKH di Bulan Maret

Lantas siapa saja yang bisa mencairkan uang tunai Rp1,1 juta dari bansos PKH tahap 1 ini? Masyarakat dapat mengecek daftar penerima yang berhak mencairkan uang tunai di situs Kemensos lewat link cekbansos.kemensos.go.id.

Website resmi Kemensos akan menampilkan status penyaluran bansos serta data orang yang menjadi KPM. Inilah cara cek daftar penerima atau KPM bansos yang dibayarkan pada bulan Maret 2023 seperti dilansir PikiranRakyat-Depok.com dari Kemensos.

 

1. Buka laman Kemensos lewat link cekbansos.kemensos.go.id atau KLIK DI SINI.

2. Lengkapi alamat penerima.

Baca Juga: Beberapa Jenis Bantuan Sosial 2023 yang Akan Dicairkan Besok? Cek Penerimanya di Sini

3. Isikan nama lengkap penerima manfaat pada tempat yang tersedia.

4. Masukkan kembali sejumalah kode captcha pada tempat yang tersedia.

5. Klik tombol 'CARI DATA'.

 

Setelah pencarian selesai, data KPM segera muncul di layar website Kemensos. Mengenai jadwal penyalurannya, hingga saat ini pihak Kemensos masih belum secara resmi mengumumkan rencana distribusi bansos untuk Maret 2023.

Baca Juga: KJP Plus Tahap 2 Tahun 2022 Kini Cair Maret Ini, Cek Nama Siswa Penerima Bantuan dengan Nominal Segini

Untuk informasi terbaru penyaluran bansos Maret 2023 oleh Kemensos, masyarakat dapat memantau website dan akun media sosial Kemensos.

Demikian informasi tentang cek bansos yang dibayarkan Kemensos pada Maret 2023, ada dana tunai hingga Rp1,1 juta siap cair.***

Editor: Cecev Handoyo

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x