China Terapkan Tes Usap Covid-19 Melalui Anal, Begini Cara dan Pendapat Para Ahli

- 28 Januari 2021, 15:51 WIB
Ilustrasi alat tes usap.
Ilustrasi alat tes usap. /Pixabay/Vesna Harni

PR DEPOK - Baru-baru ini China dikabarkan menggunakan metode tes usap tanpa melalui hidung dan tenggorokan, melainkan melalui anal. 

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Daily Mail, sejumlah pihak mengklaim bahwa metode tes usap melalui anal lebih akurat dalam mendeteksi virus corona.

Untuk dapat mendeteksi virus tersebut, sebuah alat dimasukkan ke dalam anus kira-kira sedalam 3 hingga 5 sentimeter sampai ke rektum. 

Baca Juga: Sinopsis Film Jungle, Kisahkan Upaya Daniel Radcliffe Bertahan Hidup di Tengah Hutan Amazon Bolivia

Alat itu kemudian diputar beberapa kali, lalu kain penyekanya dilepas dan sampel ditempatkan dengan aman di dalam wadah untuk diuji di laboratorium.

Keseluruhan proses atau prosedur tes dilakukan kurang lebih selama 10 detik.

Diketahui, Beijing mulai menggunakan metode pendeteksian tersebut selama pengujian massal usai seorang anak laki-laki bekisar 9 tahunan dinyatakan positif Covid-19 dengan metode tersebut pada minggu lalu. 

Baca Juga: Pimpin Pertemuan COVAX AMC, Menlu Paparkan 3 Prioritas Distribusi Vaksin ke Negara Ekonomi Rendah-Menengah

Sejak 17 Januari, lebih dari tiga juta penduduk di tiga distrik Beijing telah menjalani tes usap Covid-19 sebagai upaya membendung penularan.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x