Tolak Jadi Pengacara untuk Tangani Kasus Dugaan Kerumunan Habib Rizieq, Ini Alasan Hotman Paris

- 17 Desember 2020, 13:36 WIB
Pengacara kondang, Hotman Paris.
Pengacara kondang, Hotman Paris. /Instagram/Instagram @hotmanparisofficial

PR DEPOK - Pengacara kondang, bernama lengkap Hotman Paris Hutapea angkat bicara terkait permintaan sejumlah orang yang meminta dirinya menjadi pengacara pimpinan Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab.

Saat dikonfirmasi terkait permintaan tersebut, Hotman Paris mengaku enggan menjadi pengacara Habib Rizieq untuk menangani kasus yang menjeratnya.

Ia menolak lantaran sedang sibuk mengurusi banyak perkara dan ingin berkonsentrasi dengan apa yang ditanganinya sekarang.

Baca Juga: Said Didu Tanya ke Mahfud MD Diduga Soal Kasus Haikal Hassan, Muannas: Kalau Pakai Nama Anda, Gapapa

"Berhubungan dengan Habib Rizieq, jadi saya kasihlah kesempatan kepada mereka, saya konsentrasi saja di perkara bisnis, perkara kepailitan,” kata Hotman Paris, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari tayangan video di kanal YouTube KH Infotainment, Kamis 17 Desember 2020.

Menurutnya, banyak tokoh lain yang juga dekat dengan Habib Rizieq untuk bisa menjadi pengacara atas kasus yang menjeratnya. 

“Banyak tokoh-tokoh yang dekat dengan Habib Rizieq itu yang juga pengacara. Mereka akan membela Habib Rizieq, bukan Hotman Paris," kata Hotman melanjutkan.

Baca Juga: Ungkap Kejanggalan di TKP Tewasnya 6 Laskar FPI, Komnas HAM: Bukan Berarti Kita Tak Percaya Polisi

Seperti diketahui, permintaan tersebut belakangan mencuat setelah Habib Rizieq resmi ditahan selama 20 hari ke depan di rutan Polda Metro Jaya sejak Minggu, 13 Desember 2020.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x