Sebut Program Kartu Prakerja Tak Jelas, Fadli Zon: Kasih Insentif Nakes dan Bayar Utang Rumah Sakit

- 19 Juli 2021, 18:37 WIB
Wakil Ketua DPP Partai Gerindra Fadli Zon.
Wakil Ketua DPP Partai Gerindra Fadli Zon. /Twitter/ @fadlizon

Fadli Zon mengatakan bahwa sebaiknya anggaran Kartu Prakerja langsung diberikan kepada masyarakat yang terkena Pemutusan Hak Kerja (PHK).

Selain itu, dia juga mengatakan bahwa sebaiknya anggaran tersebut diberikan untuk insentif para tenaga kesehatan dan digunakan untuk membayar utang rumah sakit.

Diketahui, di masa pandemi Covid-19 saat ini para tenaga kesehatan sedang berjuang ekstra dalam mengatasi pandemi yang sedang terjadi.

Sebaiknya uang Kartu Prakerja langsung diberikan pd mereka yg terkena PHK atau kasih insentif nakes n bayar utang rumah sakit,” ujarnya.

Sementara itu, untuk diketahui bahwa pemerintah melalui Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan bahwa akan menambah anggaran terkait program Kartu Prakerja.

Baca Juga: Dampak Hoaks Covid-19 dari dr Lois Owien, Polri Sebut Masih Banyak yang Mempercayai

Menurut informasi, Sri Mulyani melalui Kementerian Keuangan akan menggelontorkan dana tambahan sebesar Rp10 triliun. Sehingga total sebelumnya untuk anggaran program Kartu Prakerja bernilai dua puluh trilyun menjadi sebesar Rp30 triliun.

Dengan begitu menurutnya dengan penambahan anggaran yang ada maka, jumlah peserta program Kartu Prakerja pun akan bertambah sebanyak 2,8 juta peserta.***

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: Twitter @fadlizon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x