Cara Daftar dan Input Data SIPP Online BPJS Ketenagakerjaan, Simak Langkah Mudah Berikut

- 6 September 2022, 09:16 WIB
Ilustrasi. Berikut ini dipaparkan tata cara daftar dan input data SIPP online BPJS Ketenagakerjaan yang mesti diketahui.
Ilustrasi. Berikut ini dipaparkan tata cara daftar dan input data SIPP online BPJS Ketenagakerjaan yang mesti diketahui. /ANTARA/Erafzon Saptiyulda AS.

PR DEPOK – Bagaimana cara daftar dan input data SIPP online BPJS Ketenagakerjaan? Pasalnya, hal ini penting untuk diketahui.

Sebagai informasi, tahap daftar dan input data SIPP online BPJS Ketenagakerjaan perlu dipahami oleh perusahaan guna memberikan tunjangan kepada para pegawai.

Untuk tata cara daftar dan input data SIPP online BPJS Ketenagakerjaan, baca artikel ini hingga tuntas.

Baca Juga: Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 44 Ditutup? Simak Prediksi Tanggalnya

Sistem Informasi Pelaporan Perusahaan atau SIPP BPJS adalah layanan aplikasi yang digunakan dalam mengelola laporan mutasi data kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan.

Kini, proses daftar dan input data SIPP BPJS Ketenagakerjaan sudah bisa dilakukan secara online melalui situs resmi sipp.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, cara daftar dan input data SIPP online BPJS Ketenagakerjaan yakni sebagai berikut.

Baca Juga: Polisi di Lampung Tengah Tembak Rekan hingga Meninggal, Dendam Pribadi Disebut Jadi Motif Penembakan

Cara Daftar SIPP BPJS Ketenagakerjaan Online

1. Akses situs es.bpjsketenagakerjaan.go.id/sipponline

2. Klik “Login”

3. Setelah laman menampilkan menu Login, klik “Daftar”

Baca Juga: Cara Daftar BLT BBM 2022 Online Lewat Aplikasi Cek Bansos, Segera Unduh di HP tuk Dapat Bantuan Rp600.000

4. Isi data perusahaan dan identitas pengguna, lalu klik “Next”

5. Isi email, password, dan ulangi password

6. Isi data user KPJ yang berisi nomor peserta (KPJ), nama lengkap, tanggal lahir, serta nomor HP

Baca Juga: Ini Syarat dan Cara Daftar Penerima BLT BBM Online, Cukup Modal KTP Bisa Dapat Rp600.000 dari Kemensos

7. Klik “Daftar”

8. Verifikasi nomor HP dengan mengisi kode OTP

9. Cek email untuk melihat email aktivasi akun aplikasi SIPP. Jika sudah, klik link situs yang ada di email tersebut

Baca Juga: Cek Bansos Rp600.000 Lewat Link Ini, BLT BBM Sedang Cair September 2022

10. Kembali akses dan login ke situs es.bpjsketenagakerjaan.go.id/sipponline

Setelah berhasil login, selanjutnya sistem akan menampilkan Mutasi Data.

Cara Input Data SIPP BPJS Ketenagakerjaan

1. Akses link situs sipp.bpjsketenagakerjaan.go.id

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries, Taurus, dan Gemini Selasa, 6 September 2022: Taurus Hati-Hati dengan Kesehatan

2. Tambah tenaga kerja dengan melakukan login ke SIPP BPJS Ketenagakerjaan, lalu klik Tambah TK

3. Akan muncul menu pop up, Anda bisa pilih “Tambah Individu” atau “Tambah Massal” sesuai keperluan, lalu klik “Pilih”

4. Jika memilih “Tambah Individu”, halaman akan menampilkan pop up pilihan tenaga kerja, apakah sudah memiliki KPJ atau belum. Pilih sesuai yang diinginkan, lalu klik “Sudah”

Baca Juga: Bansos PKH September 2022 Cair ke Nama Ini, Login cekbansos.kemensos.go.id untuk Dapatkan Rp3 Juta

5. Muncul field untuk melakukan input KPJ untuk tenaga kerja yang akan didaftarkan, klik “Lanjut” sampai muncul pop up “Berhasil”

6. Lengkapi Form Tenaga Kerja, seperti Profil Tenaga Kerja, kemudian pilih “Lanjut”

7. Isi anggota keluarga pegawai dengan cara klik “Tambah Keluarga”. Akan muncul pop up form profil keluarga, klik “Simpan”

Baca Juga: Login pip.kemdikbud.go.id Pakai NISN tuk Cek Penerima PIP 2022, Ini Daftar Siswa SD-SMA yang Dapat Rp2,2 Juta

8. Pada halaman konfirmasi, cek semua data tenaga kerja dan anggota keluarganya apakah sudah benar atau belum. Bila sudah, klik “Simpan”

9. Jika perusahaan ingin melihat data yang telah diinput dalam SIPP BPJS Ketenagakerjaan, bisa dilihat kembali dengan memilih LoV peserta baru di halaman utama

10. Jika memilih “Tambah Massal”, sistem akan menampilkan formulir Upload Tenaga Kerja Baru, lalu klik “Download Template”

Baca Juga: Jadwal Liga Champions 2022/2023 Pekan Ini: Inter Milan vs Bayern Munchen, PSG vs Juventus

11. Sistem akan mengunduh template berformat Microsoft Excel yang berisikan data-data tenaga kerja baru, silakan Isi template tersebut

12. Upload file template dengan klik “Choose File” dan pilih nama template yang telah diunduh, kemudian pilih “Upload”.

Apabila semua data yang diunggah sudah benar, akan muncul pop up “Berhasil”.

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan 2022 Segera Cair, Login ke kemnaker.go.id untuk Cek Nama Penerima

Akan tetapi jika data salah, akan muncul pop up “Salah” dan keterangan gagal upload.

Silakan perbaiki file kemudian lakukan upload SIPP online BPJS Ketenagakerjaan hingga berhasil.

Demikian tata cara daftar dan input data SIPP online BPJS Ketenagakerjaan yang mesti diketahui.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: BPJS Ketenagakerjaan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah