PKH dan BPNT Cair Bulan Ini? Klik cekbansos.kemensos.go.id sebelum Dapatkan Dana Bansos

6 Maret 2023, 14:26 WIB
Ilustrasi - Bansos PKH dan BPNT dari Kemensos akan cair bulan ini. /Tangkap layar: Kemensos.go.id/

PR DEPOK – PKH dan BPNT akan dicairkan pada bulan ini. Sebelum menerima dana bansos tersebut, pastikan untuk memeriksa kebenaran informasi dan kelengkapan data penerima dengan mengunjungi website di link cekbansos.kemensos.go.id.

Hal ini bertujuan agar penyaluran dana bansos dapat tepat sasaran dan efektif dalam membantu masyarakat yang membutuhkan. PKH (Program Keluarga Harapan) dan BPNT (Bantuan Pokok Non Tunai) kabarnya akan kembali dicairkan Kemensos.

 

PKH dan BPNT merupakan bansos dari Kemensos yang penyalurannya akan dilanjutkan pada tahun ini. Desas-desus beredar bahwa PKH dan BPNT akan cair pada Maret 2023 dan masyarakat akan dapat menerima dana bansos tersebut.

Benarkah bansos PKH dan BPNT dari Kemensos akan dibayarkan pada Maret 2023? Jika melihat skema penyaluran pada tahun 2022, PKH atau Program Keluarga Harapan dibagi menjadi empat tahap sepanjang tahun.

Baca Juga: PKH Tahap 1 2023 akan Cair Maret Ini, Dana Rp750.000 Khusus untuk Nama-nama Berikut

Setiap tahap penyaluran berlangsung selama tiga bulan, lihat detailnya berikut Ini:.

- Pembayaran tahap 1 berlangsung dari Januari hingga Maret.

 

- Pembayaran tahap 2 berlangsung dari April hingga Juni.

- Pembayaran tahap 3 berlangsung dari Juli hingga September.

Baca Juga: Kabarnya KUR BRI 2023 Dibuka Maret? Begini Cara Tuk Ajukan Pinjaman

- Pembayaran tahap 4 berlangsung dari Oktober hingga Desember.

Sedangkan penyaluran BPNT rutin dilakukan setiap bulan dengan besaran Rp200.000. Di beberapa daerah, bansos ini diberikan setiap tiga bulan sekali dengan nominal Rp600.000 per KPM tahun lalu.

 

Sebelum Kemensos mulai membayar bansos tersebut, masyarakat disarankan terlebih dahulu untuk mengakses website Kemensos melalui link cekbansos.kemensos.go.id. Hal ini karena bansos dari Kemensos hanya dibayarkan kepada masyarakat yang namanya muncul di website tersebut.

Berikut langkah-langkah untuk cek daftar nama KPM melalui website Kemensos di link cekbansos.Kemensos.go.id seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Kemensos.

Baca Juga: Nisfu Sya'ban Jatuh pada Tanggal Ini, Ada Perbedaan di Sejumlah Penanggalan Kalender, Simak Penjelasannya!

- Kunjungi website resmi Kemensos dengan KLIK DI SINI.

- Diisi wilayah domisili penerima manfaat, dimulai dengan provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan.

 

- Masukkan nama lengkap penerima.

- Masukkan kembali sejumlah kode captcha dengan beberapa huruf unik.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 49 Kapan Dibuka? Begini Estimasinya dan Syarat bagi Calon Peserta

- Klik tombol 'CARI DATA'.

Setelah pencarian selesai, rincian penerima manfaat muncul di layar website Kemensos di link cekbansos.kemensos.go.id. Masyarakat yang berstatus KPM berhak mendapatkan bansos PKH atau  BPNT pada Maret 2023.

 

Namun, Kemensos belum memberikan rincian tentang jadwal pencairan bansos pada bulan Maret. Untuk itu, masyarakat dapat terus mengikuti website Kemensos dan Pos Indonesia sebagai penyalur bansos PKH dan BPNT.***

Editor: Cecev Handoyo

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler