PKH Tahap 2 Cair Mei 2022, Akses Link Ini Pakai KTP untuk Cek Nama Penerima BLT Rp3 Juta

10 Mei 2022, 20:30 WIB
Ilustrasi bantuan sosial. /Ahsanjaya/Pexels

PR DEPOK – PKH tahap 2 cair Mei 2022, simak cara cek nama penerima BLT Rp3 juta melalui link resmi dengan menggunakan KTP dalam artikel ini.

Seperti diketahui, PKH tahap 2 2022 cair pada bulan April, Mei, dan Juni bagi masyarakat miskin dan rentan miskin yang terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Untuk cek nama penerima PKH tahap 2 2022, masyarakat dapat mengakses link cekbansos.kemensos.go.id melalui browser handphone (HP) atau laptop.

Baca Juga: Cara Mendaftar DTKS DKI Jakarta 2022 secara Online di dtks.jakarta.go.id, Bisa Dapat Bansos PKH dan BPNT

Cara cek nama penerima PKH tahap 2 2022

1. Siapkan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

2. Akses link cekbansos.kemensos.go.id.

3. Pilih alamat domisili sesuai KTP, seperti provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa.

Baca Juga: Cara Cek Bansos 2022 Online Pakai KTP Lewat Link Resmi cekbansos.kemensos.go.id

4. Kemudian, mengisi nama lengkap sesuai KTP.

5. Isi 8 (delapan) kode huruf dengan mengikuti petunjuk yang muncul di layar.

6. Lalu, pilih dan klik menu 'Cari Data'.

7. Data yang berhasil terverifikasi dengan basis data DTKS Kemensos akan menampilkan hasil pencarian dengan format nama penerima, usia dan status penerimaan bansos PKH tahap 2 2022.

Baca Juga: Akses pp-pusdatin-dinsos.jakarta.go.id dan Simak Cara Cek Data DTKS DKI Jakarta 2022 Pakai NIK KTP

Apabila dinyatakan sebagai penerima PKH tahap 2 2022, masyarakat bisa mencairkan dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) melalui bank-bank Himbara BRI, BTN, BNI dan Mandiri.

Nanti dana PKH tahap 2 2022 akan disalurkan langsung ke rekening masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Adapun bantuan sosial PKH yang biasa disebut Program Keluarga Harapan adalah salah satu program bantuan regular pemerintah yang diberikan khusus kepada masyarakat yang tergolong miskin atau miskin ekstrem.

Baca Juga: BPNT Mei 2022 Cair, Pemilik KTP Ini Segera Buka Link cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Nama Penerima

Melalui PKH, pemerintah bertujuan untuk mengurangi beban dan meningkatkan pendapatan keluarga miskin.

Terdapat beberapa kategori penerima BLT PKH. Setiap kategori akan mendapat bansos PKH 2022 dengan besaran yang berbeda. Berikut perinciannya:

1. Ibu hamil dan anak balita dapat Rp3 juta/tahun.

2. Lansia di atas 70 tahun dan penyandang disabilitas berat mendapat Rp2,4 juta/tahun.

3. Anak sekolah:

Baca Juga: Siapkan KTP dan Akses eform.bri.co.id untuk Cek Penerima BPUM 2022 atau BLT UMKM Rp600.000

- SD mendapat Rp900.000/tahun.

- SMP mendapat Rp1,5 juta/tahun.

- SMA mendapat Rp2 juta/tahun.

Khusus untuk kategori ibu hamil dan anak balita diwajibkan untuk memeriksakan kesehatan ke puskesmas atau posyandu terdekat.

Baca Juga: Cek Penerima PKH 2022 Online Pakai KTP, Akses Link Berikut untuk Dapatkan BLT Balita Usia 0-6 Tahun Rp3 Juta

Untuk jadwal pencairan secara umum akan disalurkan pemerintah dalam empat tahap.

PKH tahap 1 2022 jadwal cairnya pada Januari-Maret, tahap 2 di April-Juni, tahap 3 di Juli-September, dan tahap 4 pada Oktober-Desember.

KPM akan mendapatkan dan PKH setiap tahapnya sesuai kategori penerimaan, misalnya ibu hamil dan anak balita yang pertahun mendapat BLT Rp3 juta, akan mendapatkan Rp750.000.

Demikian informasi pencairan PKH tahap 2 2022, serta cara cek nama penerima BLT yang cair bulan Mei menggunakan KTP di link cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler