Soal Sumbangan 2 Triliun Akidi Tio, Yos Nggarang: Tak Seberapa, Dibanding 11 Ribu Triliun yang Ada di Kantong

2 Agustus 2021, 13:33 WIB
Sekjen Pergerakan Kedaulatan Rakyat (PKR) Yos Nggarang. /Instagram @yosnggarang

PR DEPOK - Sekjen Pergerakan Kedaulatan Rakyat (PKR), Yosef Sampurna Nggarang atau Yos Nggarang turut mengomentari sumbangan Rp2 triliun yang katanya akan diberikan keluarga pengusaha, Akidi Tio, kepada Indonesia.

Yos Nggarang menyoroti angka Rp2 triliun yang digembor-gemborkan akan disumbangkan keluarga Akidi Tio untuk membantu penanganan Covid-19 di Indonesia.

Dalam keterangannya, Yos Nggarang menilai sumbangan Rp2 triliun yang masih menunggu ditransfer itu tidak seberapa dibandingkan dengan angka Rp11 ribu triliun yang sempat diucapkan oleh Presiden Jokowi.

Baca Juga: Pemberian Vaksin Dosis Ketiga, Kemenkes Tegaskan Vaksin Booster Hanya untuk Tenaga Kesehatan

"Skrg kalau Ng-Prank rakyat itu angka triliun,ya? Sumbangan 2 triliun yg  transferan msh ditunggu tdk seberapa sih,dibanding dg 11 ribu triliun yg ad dlm kantong," ujarnya, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @yosnggarang.

Tak hanya perihal sumbangan, kata Yos Nggarang, angka miliaran dan triliunan ini juga dicapai dalam tindakan korupsi yang selama ini marak terjadi di Indonesia.

Namun, katanya melanjutkan, korupsi dengan angka mencapai triliunan ini justru malah disebut sebagai 'musibah' oleh pakar hukum yang juga seorang pejabat.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahun 2021 Akan Dicairkan kepada Karyawan Pemilik Kriteria Ini

"Sma seperti korupsi selama in angkanya ratusan Miliar & Triliun.Tapi olh pakar hukum yg jg pejabat bilang in musibah," tuturnya menambahkan.

Cuitan Yos Nggarang. Tangkap layar Twitter @yosnggarang

Untuk diketahui, sebelumnya publik dihebohkan dengan kabar yang menyebutkan bahwa keluarga seorang pengusaha bernama Akidi Tio akan memberikan sumbangan sebesar Rp2 triliun untuk membantu penanganan Covid-19 di Indonesia.

Berita soal sumbangan Rp2 triliun itu sontak menuai pro dan kontra lantaran tak sedikit yang menilai bahwa kabar tersebut hanya isapan jempol belaka.

Baca Juga: MAKI Sebut Pinangki Belum Dieksekusi ke Lapas, Fadli Zon: Hukum Makin Dijalankan Sesuai Selera

Tak sedikit yang menilai bahwa sumbangan Rp2 triliun ini adalah hoaks mengingat hingga saat ini dana yang tak sedikit jumlahnya itu masih belum cair dan diserahkan untuk Indonesia.

Namun, menurut keterangan mantan Menteri BUMN, Dahlan Iskan, pencairan dana tersebut memang menemui kesulitan lantaran jumlahnya yang fantastis.

Menurutnya, uang tersebut kini masih berada di salah satu bank di Singapura.

Baca Juga: Uya Kuya Uji Coba Aturan Makan di Tempat Selama 20 Menit: Apakah Kita Akan Diciduk? Menurut Gue...

Pihak keluarga Akidi Tio pun berusaha untuk bisa mencairkan uang tersebut agar bisa disumbangkan.

Namun, uang Rp2 triliun itu kabarnya sulit untuk diserahkan lantaran tak mungkin diberikan dalam bentuk kontan.

Selain itu, pihak keluarga pun dibuat bingung jika ketika hendak mentransfer uang yang disebut-sebut milik mendiang Akidi Tio itu.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan di kemnaker.go.id, Ikuti Langkah Ini

Pasalnya, keluarga belum mengetahui rekening siapa yang nantinya akan digunakan untuk mentransfer uang Rp2 triliun itu.

Sementara itu, terkait dengan uang Rp11 ribu triliun yang dibicarakan Presiden Jokowi, orang nomor satu RI itu sempat mengatakan bahwa data Kementerian Keuangan mencatat bahwa negara masih memiliki Rp11 ribu triliun.

Tak hanya itu, Jokowi juga mengatakan bahwa di kantongnya sendiri, ada uang yang jumlahnya bahkan lebih banyak dari Rp11 ribu triliun.

Baca Juga: Berurusan dengan Hantu, Jin Ki Joo Dikonfirmasi Bintangi Drama 'From Now On, Showtime!' Bersama Park Hae Jin

"Data di Kementerian Keuangan ada, di situ dihitung ada Rp11 ribu triliun yang disimpan di luar. Di kantong saya beda lagi, lebih banyak. Karena memang sumbernya berbeda, sumbernya sumber internasional semuanya, tapi berbeda," tutur Jokowi dalam pidato pada tahun 2016 lalu.***

Editor: Annisa.Fauziah

Tags

Terkini

Terpopuler