Prakiraan Hujan di Wilayah Jabodetabek, Periode 3-8 April 2022

2 April 2022, 19:49 WIB
Ilustrasi. Berikut ini akan dipaparkan prakiraan hujan di wilayah Jabodetabek, untuk periode waktu 3-8 April 2022. /Pixabay/_Alicja_.

PR DEPOK - Pada bulan April 2022, berbagai wilayah di Indonesia sudah mulai mengalami pergantian dari musim hujan ke musim kemarau.

Kendati demikian, beberapa wilayah di Indonesia, khususnya di wilayah Jabodetabek, masih kerap diguyur hujan, baik ringan hingga lebat.

Bagi mereka yang memiliki kegiatan atau pekerjaan di lapangan, mengetahui prediksi cuaca atau prakiraan hujan terbilang penting.

Berikut ini Pikiranrakyat-Depok.com rangkum, prakiraan hujan di wilayah Jabodetabek, pada periode 3-8 April 2022, sebagaimana dilansir dari Instagram @infobmkg.

Baca Juga: Usai Pembicaraan Damai di Turki, Ukraina Berharap Rusia Tepati Janji Izinkan Evakuasi Warga Mariupol

Pada 3 April 2022 pukul 07.00 WIB hingga 4 April 2022 pukul 07.00 WIB, secara umum wilayah Jabodetabek diperkirakan berawan hingga hujan ringan.

Pada 4 April 2022 pukul 07.00 WIB hingga 5 April 2022 pukul 07.00 WIB, secara umum wilayah Jabodetabek diprediksi berawan hingga hujan ringan.

 

Pada 5 April 2022 pukul 07.00 WIB hingga 6 April 2022 pukul 07.00 WIB, wilayah Jabodetabek secara umum diperkirakan berawan hingga hujan ringan.

Baca Juga: Jalani Bulan Ramadhan di Balik Jeruji Besi, Ini Permintaan Khusus Doni Salmanan pada Dinan Fajrina

Pada 6 April 2022 pukul 07.00 WIB hingga 7 April 2022 pukul 07.00 WIB, secara umum wilayah Jabodetabek diprediksi berawan hingga hujan ringan.

Tetapi di sebagian wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Depok, dan Bekasi, berpotensi turun hujan sedang.

Pada 7 April 2022 pukul 07.00 WIB hingga 8 April 2022 pukul 07.00 WIB, di wilayah Jabodetabek secara umum diperkirakan berawan hingga hujan ringan.

 

Baca Juga: Uni Eropa Siapkan Sanksi Baru bagi Rusia Meski Terancam Ekonominya Anjlok

Dan pada 8 April 2022 pukul 07.00 WIB hingga 9 April 2022 pukul 07.00 WIB, di wilayah Jabodetabek secara umum diperkirakan berawan hingga hujan ringan.

Itulah tadi prakiraan hujan di wilayah Jabodetabek periode 3-8 April 2022.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Instagram @infobmkg

Tags

Terkini

Terpopuler