Sebut Sejak Hindia Belanda Baru Kini RI Tak Berangkatkan Haji, Fadli Zon: Pendekatan dengan Saudi Harus Khusus

- 4 Juni 2021, 14:05 WIB
Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Fadli Zon.
Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Fadli Zon. /Instagram @fadlizon

Kalau hub RI-Saudi Arabia sangatlah baik, harusnya tetap ada kuota proporsional calon jamaah kita. Mungkin Presiden bisa telp Raja Salman,” tuturnya.

Baca Juga: Sinopsis Film Get The Gringo: Misi Seorang Sopir Melawan Kejahatan di Penjara Meksiko

Namun, lanjut Fadli Zon, jika Menteri Agama menyatakan heran dengan persoalan kuota haji ini, maka artinya ada masalah lain.

Tp kalau Menagnya aja buat pernyataan ‘heran’, artinya ada masalah komunikasi n masalah lain yg serius. Apalagi Malaysia dpt tambahan kuota,” katanya.

Sebelumnya, Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas mengaku belum memahami kenapa Indonesia belum mendapat izin masuk ke Saudi. Ia juga belum tahu kriteria ibadah haji yang digunakan di Saudi.

Baca Juga: Sinopsis Film Allied: Aksi Brad Pitt yang Berjuang Saat Perang Dunia II

"Penanganan Covid-19 saya kira menjadi isu penting. Penanganan Covid-19 di Indonesia termasuk relatif bagus. Saya belum tahu kenapa warga Indonesia masih belum diizinkan masuk ke Saudi," ujarnya seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari situs resmi Kemenag RI.

Diketahui, pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) kembali memutuskan tidak memberangkatkan calon jemaah haji pada musim haji 2021 Masehi/1442 Hijriyah.

Pembatalan pemberangkatan jemaah haji itu berdasarkan Keputusan Menteri Agama Nomor 660/2021.

Keputusan tersebut juga diambil setelah dilakukan koordinasi dengan berbagai pihak seperti DPR RI, kementerian/lembaga, organisasi keagamaan, asosiasi travel, dan sejumlah unsur lainnya.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x