Heran Harga Tes PCR Tak Turun dari Dulu, Gus Umar: Jadi Selama Ini Siapa yang Diuntungkan dengan Tarif Mahal?

- 18 Agustus 2021, 06:15 WIB
Gus Umar heran harga tes PCR baru turun sekarang.
Gus Umar heran harga tes PCR baru turun sekarang. /Twitter @Umar_Chelsea_75

PR DEPOK - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU), Umar Hasibuan atau Gus Umar, turut mengomentari Keputusan Kementerian Kesehatan atau Kemenkes untuk menurunkan harga tes PCR.

Gus Umar dibuat heran dengan keputusan penurunan harga tes PCR yang baru dilakukan belum lama ini dan tidak dari dulu.

"Kenapa Gak dari tahun lalu harga PCR diturunkan? Knp baru skrg?" ujar Gus Umar, dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @Umar_Chelsea75.

Baca Juga: Berapa Lama Evaluasi Kartu Prakerja Gelombang 18? Simak Bocoran Estimasinya Berikut ini

Tak hanya itu, ia pun mempertanyakan pihak yang selama ini diuntungkan dengan harga tes PCR yang menurutnya sangat mahal itu.

"Jadi selama ini siapa yg diuntungkan dgn harga PCR yg sangat mahal ?" tuturnya lebih lanjut.

Cuitan Gus Umar.
Cuitan Gus Umar. Tangkap layar Twitter @Umar_Chelsea75

Untuk diketahui, Kemenkes telah resmi menurunkan harga tes PCR sejak tanggal 17 Agustus 2021.

Baca Juga: Apa Saja Persyaratan Pindah Instansi PNS? Simak Penjelasan Berikut

Keputusan ini diambil sebagai tindaklanjut dari permintaan Presiden Jokowi yang ingin menurunkan harga tes Polymerase Chain Reaction atau PCR ini.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x