Satu Pendemo Terindikasi Covid-19, Kapolres Metro Jakbar: Bayangkan Jika Menyebar Luas

- 8 Oktober 2020, 16:03 WIB
Salah seorang pengunjuk rasa jalani swab test Covid-19.*
Salah seorang pengunjuk rasa jalani swab test Covid-19.* /Antara/HO-Polres Metro Jakarta Barat./

PR DEPOK – Seorang pendemo yang terjaring di kawasan lampu merah Tomang, Jakarta Barat (Jakbar) terindikasi Covid-19 melalui hasil swab test di Polres Metro Jakarta Barat pada Kamis, 8 Oktober 2020.

Sebanyak 36 pendemo yang terjaring di daerah Tomang, dibawa untuk menjalani swab test cepat untuk mengetahui indikasi terinfeksi Covid-19.

Kemudian nantinya akan ditangani Gugus Tugas Covid-19 DKI Jakarta untuk tes usap PCR (Polymerase Chain Reaction).

Baca Juga: Meski Didemo Ribuan Massa Soal UU Cipta Kerja, Ali Ngabalin Ungkap Pemerintah Tengah Siapkan PP

“Dari 36 orang yang melakukan tes usap, ada satu yang positif,” ucap Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Audie Latuheru di Jakarta, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Menurut keterangan, puluhan peserta aksi tersebut berasal dari Serang, Banten, yang akan menuju Gedung DPR RI.

Lebih lanjut, Audie mengatakan pihak kepolisian semaksimal mungkin akan menekan potensi penyebaran Covid-19 yang sangat besar dan dapat menyebar ke kerumunan massa.

Maka dari itu, dengan adanya satu pendemo yang terpapar virus nantinya akan menyebarkannya ke ratusan bahkan ribuan orang lainnya.

Baca Juga: Pengesahan UU Cipta Kerja, Keinginan Joko Widodo yang Menjadi Nyata di Masa Jabatannya

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x